Standard Post

HSN 2021, NU dan PKB Gorontalo Canangkan Gerakan 1 Santri 1 Pohon


PKB News - Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) bukan saja identik dengan upacara hormat Merah Putih, namun banyak cara dilakukan demi memeriahkan peringatan hari penuh kebanggaan bagi kaum santri itu seperti dilakukan oleh Nahdlatul Ulama (NU) Gorontalo bersama Dewan Pengurus Wilayah Partai Kebangkitan (DPW PKB) Provinsi Gorontalo.

Tepat pada peringatan HSN 2021 yang jatuh pada Jumat, 22 Oktober 2021, PKB Gorontalo turut berpartisipasi bersama NU mencanangkan Gerakan 1 Santri 1 Pohon dengan menggandeng sejumlah pondok pesantren yang berada di wilayah Provinsi Gorontalo.

Wakil Ketua DPW PKB Gorontalo, Muh. Tajim Boki menyatakan, PKB berpartisipasi dalam agenda tersebut sebagai bagian dari kampanye peduli lingkungan dan sejalan dengan misi PKB selama ini.

“Alhamdulillah kemarin PKB ikut berpartisipasi bersama-sama pondok pesantren yang berbasis NU dan ahlissunnah wal jamaah di wilayah Gorontalo yang tergabung dalam Majelis Muasholah melakukan gerakan 1 santri 1 pohon. Ini kami kampanyekan sebagai bagian dari kepedulian PKB kepada lingkungan,” kata Tajim.

Menurut Tajim, gerakan tersebut menggandeng kurang lebih 8 pondok pesantren yang berhaluan Nahdlatul Ulama dan beberapa pesantren lain dalam gerakan tersebut. Dia ingin PKB tidak hanya hadir dalam seremonial saja, melainkan dalam aksi nyata dalam memperingati HSN.

“Gerakan 1 santri 1 pohon merupakan tanggungjawab peran serta kita dan bagian dari kesadaran ekologis kaum santri terhadap lingkungan sekitar, terutama dalam mitigasi bencana dan isu pemanasan global,” tutur Tajim.

Melalui gerakan ini, Tajim berharap seluruh pesantren yang ada di wilayah Provinsi Gorontalo hijau. Bukan hanya dihijaukan dengan tanaman kehutanan, lanjut Tajim, tapi juga bisa dihijaukan dengan jenis-jenis tanaman tahunan seperti buah-buahan dan sejenisnya.

“Paling tidak kita berharap di seluruh pondok pesantren itu ya harus hijau, terutama dengan komoditas tanaman buah-buahan sehingga disamping berfungsi penghijauan juga bermanfaat bagi lingkungan pondok pesantren itu sendiri,” ujar Tajim.

Tajim menambahkan, agenda tersebut akan terus dilakukan PKB saat memperingati HSN dan juga dalam event-event tertentu lainnya. Kampanye lingkungan disebut Tajim harus terus dilakukan demi menjaga masa depan bumi yang lebih baik.

“Agenda ini akan kita jadikan agenda rutin setiap tahun dan di event-event lainnya. Kita juga mendorong pemerintah daerah untuk bersama-sama menyukseskan agenda ini,” tukas Tajim.

Selain Gerakan 1 Santri 1 Pohon, PKB Gorontalo juga menyerahkan Piagam Penghargaan Panglima Santri Abdul Muhaimin Iskandar yang juga Ketua Umum DPP PKB kepada sejumlah pondok pesantren di Gorontalo.

 

“Anugerah Panglima Santri ini kami berikan atas nama Gus Ketum, Gus Muhaimin Iskandar sebagai bentuk apresiasi dan support Gus Muhaimin kepada kaum santri yang konsisten membangun tradisi pondok pesantren yang luar biasa di Gorontalo,” tukas Tojim.