Standard Post

Paket Sembako Gus AMI Sapa Insan Pers Murung Raya


KABUPATEN MURA, PKBNews - WALAU Ketua Umum (Ketum) Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar (Gus AMI) tidak bisa menyapa masyarakat Kabupaten Murung Raya (Mura) secara langsung, namun paket sembako kiriman orang nomor satu di PKB itu telah sampai ke tangan masyarakat terdampak Covid 19. Termasuk wartawan yang telah berjuang mengabarkan perkembangan Covid 19 di Mura.

"Beberapa hari yang lalu kami telah menerima paket sembako kiriman Gus AMI sebanyak 300 paket untuk di distribusikan di wilayah Murung Raya. Khususnya kepada masyarakat terdampak Covid, salah satunya wartawan," kata Ketua DPC PKB Kabupaten Mura, Rahmanto Muhidin, Rabu (20/5/2020).

Selain menerima paket dari Gus AMI, kata Rahmanto, DPC PKB Mura juga menerima kiriman 250 paket dari DPW PKB Provinsi Kalteng yakni Habib Ismail Bin Yahya sekaligus sebagai Wakil Gubernur, ditambah lagi dari DPC PKB Kabupaten Mura sebanyak 200 paket.

"Sehingga berjumlah 750 paket, dan ini sudah kita distribusikan kepada beberapa komponen atau beberapa komunitas yang ada di Mura," tuturnya di Sekretariat DPC PKB, Jalan Tjilik Riwut.

Menurut Rahmanto, aksi sosial ini bukan hanya untuk masyarakat dan komonitas saja, akan tetapi salah satunya untuk media (Wartawan), seniman dan para guru mengaji serta kader dan pengurus ranting partai yang tersebar di Kecamatan Laung Tuhup, Tanah Siang, Kecamatan Murung, Kcematan Tanah Siang Selatan dan Kecamatan Permata Intan.

"Paket yang sekarang kita ditribusikan ini, Insya Allah selesai sebelum Hari Raya Idul Fitri nanti. kita berharap dengan adanya bantuan ini mudah-mudahan bisa sedikit membantu untuk meringankan beban masyarakat kita dalam menghadapi pandemi Covid 19," kata dia.

Rahmanto memahami bahwa pandemi virus Corona ini cukup menghambat seluruh kegiatan atau proses pekerjaan di masyarakat.

"Semoga pandemi Covid 19 ini akan segera berlalu agar bisa beraktivitas seperti semula," ucapnya.

Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Mura, Trisno menyampaikan terima kasih atas kepedulian dan empati Gus AMI

"Saya memberikan apresiasi dan terima kasih kepada DPC PKB Mura dan Gus AMI yang sudah mendukung para awak media dalam bertugas untuk selalu menyajikan berita-berita yang selama menjadi penyambung infomasi dari pemerintah daerah maupun gugus tugas terkait perkembangan Covid-19 yang ada di Mura," tandasnya.

TERKAIT

    -