Standard Post

DPC PKB Blitar Kerahkan Seluruh Kader untuk Semprotkan Disinfektan ke Rumah Warga


PKBNews - DEWAN Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Blitar kerahkan seluruh kader untuk melakukan penyemprotan cairan disinfektan di tiga kecamatan. Penyemprotan sebagai bentuk pencegahan virus Corona  

"Penyemprotan diawali dari ranting-ranting, kemudian diperluas ke wilayah perkampungan. Penyemprotan dilakukan merata di seluruh wilayah Kota Blitar," terang Ketua DPC PKB Kota Blitar, Yasin Hermanto, Sabtu (4/4/2020).

Yasin menuturkan, penyemprotan cairan disinfektan juga merupakan intruksi Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKB. Perintah tersebut kemudian ditindaklanjuti DPC PKB Kota Blitar dengan melaksanakan penyemprotan di seluruh wilayah Bumi Bung Karno.

"Pendemi virus Corona atau Covid 19 ini tidak hanya PKB yang khawatir, NU pun ikut prihatin. Penyemprotan disinfektan ini diharapkan dapat membantu memutus rantai penyebaran virus yang pertama kali muncul di Wuhan Cina itu," katanya.

Yasin berkata, ini upaya bersama untuk memusnahkan virus Corona, sekaligus memberikan rasa aman bagi masyarakat.

"Baksos ini akan kita laksanakan terus menerus sampai negara aman dari Corona. Dan khusus untuk hari Jumat, kita akan menyemprotkan disinfektan di masjid-masjid yang digunakan untuk sholat Jumat, kita semprot di waktu pagi," tuturnya.

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Blitar itu berkata, PKB akan terus bergerak untuk membantu masyarakat. Ia mengimbau masyarakat agar tenang dalam menghadapi virus Corona.

“Saya mengimbau kepada masyarakat untuk terus mengikuti anjuran pemerintah. Rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir. Lalu bila bepergian harus pakai masker, yang ketiga hindari tempat-tempat keramaian. Hal ini kelihatanya sepele, tapi sangat berguna," tutup Yasin.

TERKAIT

    -