Standard Post

Gus Muhaimin Turun Langsung Bantu Korban Banjir Kemang


PKBNews - KEPEDULIAN tinggi ditunjukan orang nomor satu di Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) A Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin). Ditengah bencana banjir DKI Jakarta, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) menyediakan waktunya untuk menyambangi warga Kemang yang terkena musibah banjir. Terutama, mereka yang membutuhkan penanganan medis.

Siang tadi, Gus Muhaimin bersama dengan Tim Medis Nahdlatul Ulama (NU) Peduli yang dikomandani dr Muhammad Makky Zamzami membantu pemeriksaan kesehatan dan pengobatan korban banjir di Jl. Kemang Selatan 10, Jakarta Selatan.

"Terimakasih Dokter Makky dan tim medis @nahdlatululama yang praktik mendadak untuk masyarakat terkena banjir," tulis Gus Muhaimin di laman Twitter pribadinya.

Panglima Santri Nusantara itu menambahkan, PKB tidak hanya menyalurkan bantuan berupa sandang dan pangan, namun juga obat-obatan, relawan medis hingga sejumlah perlengkapan penunjang kesehatan dan kebersihan bagi warga terdampak banjir.

"Tentu kebutuhan warga saat ini bukan cuma makanan, tapi juga obat-obatan dan medis," ujar Gus Muhaimin.

Selang beberapa saat, Tim Sosial dan Penanggulangan Bencana DPP PKB kembali menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terkena dampak atau menjadi korban banjir di Cakung, Jakarta Timur.

Menurut Ketua DPP PKB Bidang Sosial dan Penanggulangan Bencana, Marwan Dasopang, beberapa upaya awal dilakukan yaitu membantu evakuasi, pemenuhan kebutuhan dasar, hingga mendirikan dapur umum.

"Kemarin kita konsentrasi di Ciledug (Tangerang), kemudian hari ini ada di Cakung, Tanah Abang, dan Kemang. Ada juga beberapa warga PKB yang membuat posko-posko tersendiri dan menyalurkan kebutuhan masyarakat," ucap Mardas.

 

TERKAIT

    -